Tutorial : Remote Komputer Menggunakan Remote Dekstop Connection



Remote Dekstop merupakan aplikasi bawaan windows yang bisa digunakan untuk remote komputer, dengan remote dekstop ini kita bisa mengendalikan komputer target 100 % mulai dengan membuka semua aplikasi yang ada di komputer target sampai shutdown juga bisa dilakukan. Jika kita ingin menggunakan remote dekstop ini tidak langsung begitu saja, kita harus meminta izin terlebih dahulu ke komputer yang hendak dikendalikan.

Berikut adalah langkah-langkah menggunakan remote dekstop pada windows.
1. Buka start menu + all program + accessories + communications + remote dekstop connections
2. Setelah jendela remote dekstop terbuka masukkan ip address komputer yang ingin di remote


3. Klik connect maka komputer yang anda remote 100% sudah berada dibawah kendali anda

Yang perlu diperhatikan pada komputer yang hendak anda remote adalah komputer target harus disetting dulu agar akses remote bisa dilakukan. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
Klik kanan pada my computer lalu pilih properties  + remote, beri tanda centang pada pilihan Allow users to connect remotly to this computer seperti gambar berikut :


No comments:

Powered by Blogger.